Kementerian Pekerjaan Umum

Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum
(021) 72801060 ppid.djpi@pu.go.id
Jl. Pattimura No. 20 Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12110, Gedung G
Kementerian PUPR Gelar Pertandingan Tenis Meja Dalam Rangka HUT RI ke-78
Aug 08, 2023
By Admin
Dilihat 44 kali

Kementerian PUPR Gelar Pertandingan Tenis Meja Dalam Rangka HUT RI ke-78

Sekretaris Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan, Sudiro Roi Santoso hadir memberikan sambutan dalam acara pembukaan pertandingan Tenis Meja dalam rangka HUT RI Ke-78 di Jakarta, Selasa (08/08/23)
Dalam sambutannya Sekretaris Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur PU dan Perumahan menyampaikan bahwa dirinya sangat mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Ketua Baporseni Kementerian PUPR, kita dapat melaksanakan kegiatan olah raga dan kesenian dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 Tahun 2023.

“Saya memberikan apresiasi juga kepada Tim Tenis Meja Kementerian PUPR yang telah ikut berlaga di PORNAS KORPRI XVI belum lama ini di Semarang, Jawa Tengah sebagai wujud ajang silahturahmi pegawai negeri sipil (PNS) seluruh Indonesia dan wadah berhimpun seluruh aparatur sipil negara di Indonesia agar tetap netral dan tidak tergantung kepada kepentingan politik apapun serta harus tetap mampu mensejahterakan anggota serta keluarganya” ujarnya.

Sesditjen PI juga mengajak semua pihak untuk menjadikan event ini sebagai ajang silaturahim, mempererat keakraban dan kebersamaan antara keluarga besar Kementerian PUPR beserta bank mitra.

Sebagai tambahan informasi Pertandingan Tenis Meja berlangsung selama 2 hari mulai dari 8 dan 9 Agustus 2023 dengan mempertandingkan 1 kategori Beregu dengan 5 partai dan diikuti oleh 12 peserta, sementara Kategori yang diperlombakan yaitu Beregu Campuran terdiri dari 5 partai, yaitu Tunggal Putra, Tunggal Putri, Ganda Campuran, Ganda Putra dan Ganda Putri.

Share:

Apakah informasi di atas cukup membantu?

Proyek KPBU Terkait

Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi

Rp 26,31 Triliun

Jalan Tol Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi Bali
Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa

Rp 34,19 Triliun

Jalan Non Tol Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa Jawa Barat
SMART WATER MANAGEMENT (SWM) SEMARANG CITY

Rp 578 Milyar

SPAM SMART WATER MANAGEMENT (SWM) SEMARANG CITY Kota Semarang, Jawa Tengah
Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP)

Rp -

Bendungan Multiguna Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP) Kabupaten Bogor, Jawa Barat
TPA Sampah Manggar

Rp 1,91 Triliun

Persampahan TPA Sampah Manggar Manggar, Kalimantan Timur