Kementerian Pekerjaan Umum

Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum
(021) 72801060 ppid.djpi@pu.go.id
Jl. Pattimura No. 20 Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12110, Gedung G
DJPI Selenggarakan FGD Tri Bold Action Penguatan KPBU
Sep 27, 2023
By Admin
Dilihat 48 kali

DJPI Selenggarakan FGD Tri Bold Action Penguatan KPBU

Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (DJPI), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR) menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) tentang Three Bold Actions Penguatan Pelaksanaan Proyek Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU), yang diselenggarakan di Jakarta, Selasa (27/09/23).

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (Dirjen PI), Herry Trisaputra Zuna, dalam keynote speechnya mengatakan bahwa Kementerian PUPR melaksanakan proyek KPBU yang paling dominan di Indonesia. Sehingga diperlukan approach atau pendekatan yang berbeda dalam menjawab tantangan penyiapan proyek dan target pemenuhan funding gap. “Tindakan penting yang kami usulkan adalah konsep Three Bold Actions sebagai bagian dari transformasi kebijakan dalam pelaksanaan KPBU, khususnya di Kementerian PUPR”, ujar Dirjen PI.

Konsep Three Bold Actions mencakup pertama, Fast Track PPP, untuk mempercepat proses KPBU dengan tetap menjaga kualitas dokumen yang dihasilkan serta standarisasi dokumen yang diperlukan. Kedua, memberikan kepastian investasi yang dapat dilakukan melalui perluasan penjaminan infrastruktur, VGF, Hybrid Annuity Model, dan jaminan pendapatan minimum/Minimum Revenue Guarantee (MRG). Ketiga, penerapan ESG sebagai respons tantangan perubahan iklim dan juga berorientasi pada “green financing”.

Sementara itu, para pembicara yang hadir dalam FGD ini berasal dari ADB, Konsultan Ernst & Young Indonesia, Road King Enterprise dan Bank Mandiri. Keempat pembicara mendukung usulan akselerasi atau percepatan proses KPBU dengan memperhatikan kejelasan target dan alokasi risiko optimal. Pembicara juga menekankan pentingnya willingness dari pemerintah agar akselerasi KPBU dapat berjalan lancar dan pemerintah juga harus dapat menentukan KPBU yang menjadi prioritas.

Share:

Apakah informasi di atas cukup membantu?

Proyek KPBU Terkait

SMART WATER MANAGEMENT (SWM) SEMARANG CITY

Rp 578 Milyar

SPAM SMART WATER MANAGEMENT (SWM) SEMARANG CITY Kota Semarang, Jawa Tengah
Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP)

Rp -

Bendungan Multiguna Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP) Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi

Rp 26,31 Triliun

Jalan Tol Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi Bali
Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa

Rp 34,19 Triliun

Jalan Non Tol Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa Jawa Barat
TPA Sampah Manggar

Rp 1,91 Triliun

Persampahan TPA Sampah Manggar Manggar, Kalimantan Timur