Kementerian Pekerjaan Umum

Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum
(021) 72801060 ppid.djpi@pu.go.id
Jl. Pattimura No. 20 Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12110, Gedung G
Keberanjutan Konektivitas Infrastruktur Untuk Indonesia Emas 2045
Mar 26, 2024
By Admin
Dilihat 66 kali

Keberanjutan Konektivitas Infrastruktur Untuk Indonesia Emas 2045

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (Dirjen PI), Herry Trisaputra Zuna hadir dalam acara Community of Practice Gathering PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia “Keberlanjutan Konektivitas Infrastruktur Untuk Indonesia Emas 2045” diselenggarakan oleh PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (Persero) di Jakarta, Senin (26/3/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Dirjen PI menyampaikan bahwa kecepatan pembangunan infrastruktur sangat dibutuhkan untuk mengejar ketertinggalan indeks infrastruktur yang menjadi landasan bagi peningkatan perekonomian.
"Tidak hanya infrastruktur yang dibangun Kementerian PUPR, tetapi juga infrastruktur energy, transportasi, sumber daya air, perumahan serta teknologi informasi dan komunikasi. kesiapan infrastruktur menjadi kunci utama dalam menarik investasi ke Indonesia", ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa dengan menempatkan ketersediaan pembangunan infrastruktur pada sektor pekerjaan umum dan transportasi sebagai program prioritas nasional dinilai sebagai langkah optimis yang dilakukan pemerintah untuk menghadapi persaingan global menuju Indonesia emas 2045.

Disisi lain, Pemerintah memiliki tantangan keterbatasan anggaran, sehingga inovasi alternatif pembiayaan atau Innovative Financing salah satunya dari sektor swasta melalui skema kerjasama pemerintah dengan badan usaha (KPBU) menjadi solusi untuk mewujudkan percepatan pembangunan

Pada acara tersebit Dirjen PI juga menyampaikan apresiasi kepada PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia dalam melaksanakan acara ini sebagai salah satu inovasi yang berbasis multi-engagement stakeholder untuk mendorong pembelajaran dan memobilisasi tacit knowledge guna mencapai tujuan pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan

Share:

Apakah informasi di atas cukup membantu?

Proyek KPBU Terkait

Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi

Rp 26,31 Triliun

Jalan Tol Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi Bali
Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP)

Rp -

Bendungan Multiguna Pengelolaan Kawasan Bendungan Sukamahi Melalui skema Kerja Sama Pemanfaatan (KSP) Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa

Rp 34,19 Triliun

Jalan Non Tol Jalan Tol Gedebage - Tasikmalayaa Jawa Barat
TPA Sampah Manggar

Rp 1,91 Triliun

Persampahan TPA Sampah Manggar Manggar, Kalimantan Timur
SPAM Samosir

Rp 200 Milyar

SPAM SPAM Samosir Kabupaten Samosir, Sumatera Utara